• Youngpreneur

    Suatu blogger tentang entrepreneur yang membahas tentang tips-tips dan kiat untuk berbisnis yang sukses di segala usia

  • Waralaba

    Waralaba adalah hak khusus yang dimiliki oleh orang perorangan atau badan usaha terhadap sistem dengan ciri khas usaha dalam rangka memasarkan barang atau jasa yang telah terbukti hasil dan dapat dimanfaatkan atau digunakan oleh pihak lain berdasarkan perjanjian waralaba.

  • Helo Franchise

    #1 Situs Franchise Di Indonesia. Menyajikan informasi franchise waralaba terlengkap di Indonesia dan perkembangan peluang usaha bisnis di Indonesia

Tuesday, January 16, 2018

Jadikan Lokasi Anda Luarbiasa Dengan Strategi Baru

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgP_ylPLaSvvk8ZfNAUmtZGoaKuOqbArkt-xrvQSWfvJ8a88GXVvMm1lW-KC2r8vr-KZUGdJkWFxgx0GNus628FnXR7gclZG30KVxwW7NqTmxYbSpYKooRSaAb3zln-fGWp1M5IyTBypPGX/s640/mapicon.png 
Saat ini perubahan bisnis begitu cepat, hingga banyak trend bisnis baru bermunculan. Belakangan ini juga muncul para anak muda yang terjun ke startup dengan bekal kreativitas dan kemampuan inovasi menciptakan komunitas di usia mereka.

Begitupula di industri franchise. Trend-trend baru pun bermunculan. Demikian juga strategi-strategi baru tentunya. Strategi model bisnis “franchisor operator” banyak diterapkan sebagai kombinasi jumlah franchisee untuk mencapai target bisnis. Bagaimana menyikapi hal ini agar bisnis Anda tetap terus bersaing dan mengungguli mereka?

Banyak marketer sukses memiliki strategi namun yang paling sukses adalah dengan strategi storyteller. Menurut Seth Godin, All succesful Marketers tell stories.

Ceritakanlah hal-hal menarik tentang bisnis Anda. Misalnya Pengalaman Anda mengapa Anda memilih lokasi di mana Anda berjualan. Temukan cerita nyata yang menarik dan autentik tentang lokasi Anda. Carilah tahu dari pemilik lama atau orang-orang sekitarnya tentang lokasi Anda. Dan rangkailah cerita tentang lokasi Anda itu dengan menarik. Kaitkan dengan visi dan misi, serta produk yang Anda jual.

Cerita mengenai lokasi yang hebat itu cerita yang halus, yang tidak direct dan terkesan pushy menjual produk Anda. Buatlah cerita yang halus yang membuat pelanggan Anda yang mengambil keputusan. Cerita yang hebat yang relevan dengan lokasi Anda dan apa yang dicari pelanggan pada umumnya. Cerita yang relevan dengan harapan-harapan mereka.

Cerita yang hebat bisa menghubungkan tentang lokasi Anda dengan akal pikiran pelanggan, bukan logikanya. Akan tetapi jangan cerita tentang mitos. Kuncinya jangan berusaha membuat cerita yang akan menyenangkan semua orang. Targetkan disukai oleh orang-orang tertentu dan biarkan mereka menyebarkanya.

Buatlah lokasi Anda sinergi dengan cerita yang akan Anda buat. Sinergi antara menu dengan lokasi itu sendiri. Cerita terbaik adalah cerita yang sesuai dengan apa yang pelanggan percayai, yang membuat mereka merasa bertambah cerdas, pintar dan aman. Cerita yang membuat mereka merasa nyaman dan aman jika berkunjung ke lokasi Anda. Hindari cerita-cerita model telemarketer yang akan membuat mereka merasa sebaliknya.

Sebagai contoh lokasi yang bercerita hebat seperti Resto Koenokoeni di Semarang. Pesan ceritanya sangat kuat, dengan ke autentikan yang selaras antara lokasi, produk/menu. Cerita yang make a sense yang membuat pelanggan tidak hanya akan mendapatkan sajian menu spsial, lezat namun juga merasa aman, nyaman dengan pemandangan kota Semarang dari atas bukit. Yang lebih strong dari itu pesan yang ditimbulkan adalah unik nostalgik. Pengunjung bisa bersantap dengan suasana neunikan dan bernostalgia ke masa lalu dengan melihat interior dan barang-barang yang dipajang di sana.

Gunakanlah strategi marketing yang paling ampuh ini. Nyawa sebuah bisnis adalah marketing. Apa itu sebenarnya marketing? Marketing adalah tentang menyebarkan ide-ide, dan menyebarkan ide adalah satu hal yang paling penting sebagai hasil utama peradaban manusia. Maka manfaatkanlah lokasi Anda sebagai alat marketing yang ampuh.

Untuk itu gunakanlah lokasi Anda sebagai cerita. Berceritalah melalui lokasi yang Anda miliki. Melalui keselarasan design, interior, menu, lantai, dinding/tembok, karyawan, seragam, furniture dengan apa yang diinginkan dan dibutuhkan calon pelanggan Anda.

Semoga selalu sukses dan berbahagia.

Sunday, April 16, 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise


10 Contoh Bisnis Menjanjikan 2017 - Selamat datang pembaca seribupeluang dimanapun anda berada, salam sukses untuk kita semua. Pada kesempatan ini penulis akan membagikan informasi seputar dunia bisnis yang cukup menjanjikan dan potensial di tahun 2017. Tak terasa kita sudah memasuki tahun 2017 dan di awal bulan ini penulis akan memberikan beberapa contoh bisnis yang bisa di coba sepanjang tahun 2017 bahkan di tahun-tahun berikutnya. Sebenarnya bisnis di tahun ini tidak berbeda jauh dengan bisnis di tahun sebelumnya, karena seperti yang kita letahui di era yang sudah modern ini hampir semua aspek kehidupan bisa di jadikan ladang mencari uang terutama di bidang teknologi.

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise

Memulai usaha atau bisnis merupakan pilihan yang terbaik saat ini, karena jika hanya mengandalkan pekerjaan sebagai karyawan saja akan terasa pas-pasan meskipun Upah Minimum Regional (UMR) setiap tahun naik. Kenaikan UMR masih tidak sebanding dengan kebutuhan kita sehari-hari, yang mana hampir seluruh kebutuhan pokok naik. Bahkan di tahun 2017 ini nilai rupiah terus merosot yang secara tidak langsung berdampak terhadap harga barang di pasar terutama produk impor.


1. Bisnis Sesuai Bakat Hobi

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise


Bisnis terakhir apabila beberapa contoh bisnis di atas tidak cocok dengan anda adalah memulai bisnis dari bakat, minat atau hobi anda selama ini. Sebagai contoh saja Budi memiliki hobi makan ikan guramai di warung pak Radit, dari hal tersebut Budi terinspirasi bagaimana caranya agar saya bisa makan ikan guramai secara gratis tanpa harus membeli di warungnya pak Radit. Dari hal tersebut akhirnya Budi memulai usaha ikan guramai di belakang rumahnya dan dalam tempo 1 tahun sudah berhasil mengambil keuntungan dari usaha tersebut dan bisa memanen sendiri ikan guramainya.

Intinya dari bakat atau hobi anda selama ini bisa di konversikan ke dalam dunia bisnis yang nantinya bisa mendatangkan pundi-pundi uang, selama anda mau mencoba pasti ada jalan keluar. Yang penting kita sudah berusaha dengan sebaik mungkin, masalah hasil serahkan kepada yang Maha Kaya yakni Allah SWT.

2. Usaha Bidang Pertanian

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise


Usaha di bidang pertanian juga sangat potensial di tahun 2017 ini, kita bisa melihat sendiri jika harga produk pertanian seperti sayuran dan buah-buahan terus meroket di tahun 2016 dan di tahun 2016 ini harganya semakin merangkak naik. Melihat potensi yang sangat menjanjikan tersebut, memulai usaha pertanian menjadi pilihan yang tepat. Kita tinggal di negara yang memiliki tanah tersubur di dunia, segala jenis sayuran, tanaman dan buah-buahan bisa di kembangkan di negara kita.

Beberapa jenis tanaman yang cukup familiar di Indonesia adalah padi, teh, kopi, jagung yang mana semuanya di butuhkan masyarakat. Apabila anda tidak memiliki tanah maka bisa membeli sedikit-demi sedikit atau menyewa tanah kepada orang lain. Intinya jika anda tertarik dengan usaha bidang pertanian, anda harus banyak belajar tentang tanaman yang ingin anda tanam.

3. Usaha Bidang Budidaya

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise


Budidaya merupakan kegiatan membudidayakan suatu tanamann atau hewan yang mana bertujuan untuk memperoleh penghasilan, biasanya yang di budidayakan adalah tumbuhan atau hewan yang cepat panen. Seperti contohnya budidaya jamur tiram, budidaya ikan air tawar, budidaya belut dan masih banyak lagi. 

4. Usaha Bidang Kuliner


7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise

Salah satu jenis usaha paling laris di negara kita adalah usaha bidang kuliner. Ya memang tidak perlu di perdebatkan lagi, faktanya memang begitu adanya. Jika tidak percaya coba anda lirik jalanan di sekitar tempat anda tinggal, usaha apakah yang paling banyak? maka hampir 99% menjawab usaha kuliner. Mulai dari bakso, soto, nasi goreng, nasi campur, lalapan, ice cream, es degan, es doger, kue dan masih banyak lagi yang tidak bisa di hitung jumlahnya.

Jika anda tertarik dengan usaha bidang kuliner, saran saya pastikan anda memiliki kemampuan dalam membuat makanan yang ingin anda jual. Jika anda ingin menjual ayam bakar, maka anda harus menguasai bagaimana cara mengolah ayam mulai dari membeli ayam sampai ayam tersebut matang dan di hidangkan kepada pelanggan. Jika memang anda telah menguasainya, tentu anda bisa memulai bisnis ini dan keuntungan bisa segera anda raih. Yang terpenting, usaha bidang kuliner rasa tidak pernah bohong, harga juga menjadi penentu.

5. Bisnis Waralaba

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise


Usaha bidang waralaba mulai banyak di jalankan di tahun ini, mungkin mulai tahun 2010an usaha waralaba banyak di jalankan dan puncaknya di tahun-tahun sekarang ini. Beberapa contoh usaha waralaba dengan skala besar adalah Indomaret dan Pertamina. Dan untuk waralaba skala kecil sangat banyak sekali contohnya dan yang paling banyak adalah usaha waralaba makanan dan minuman.

Untuk bergabung di usaha waralaba dari sebuah perusahaan dagang, di butuhkan modal yang bervariasi, mulai dari 5 sampai puluhan juta. Untuk kuliner sendiri mungkin dengan budget 10 jutaan sudah cukup, bahkan bisa kurang dari itu tergantung dari pemilik dan jenis produk yang di jual.

6. Bisnis Bidang Properti


7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise


Bisnis yang satu ini sangat potensial sepanjang tahun, tidak hanya di tahun 2017 saja, di tahun sebelumnya atau bahkan di tahun selanjutnya akan selalu potensial bahkan bisnis bidang properti menjadi investasi yang sangat menjanjikan. Ini di karenakan setiap tahun nilainya terus naik. Bisnis bidang properti ini juga sangat banyak contohnya, seperti tanah, bangunan, kos-kosan, rumah kontrakan, ruko dan masih banyak lagi.

Namun seperti yang kita ketahui bersama, bisnis bidang properti ini hampir semuanya membutuhkan modal yang besar. Namun jika anda memang tertarik, anda bisa membeli tanah yang murah namun kedepannya bisa di jual dengan harga yang tinggi. Misalnya saja di dekat tanah tersebut 10 tahun lagi akan di bangun kampus, maka nilanya 10 tahun lagi akan meroket, bahkan anda bisa memulai banyak usaha disana seperti usaha kos-kosan misalnya.

7. Bisnis Online

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017

7 Contoh Usaha Bisnis Menjanjikan di Tahun 2017 - Helo Franchise

Bisnis yang satu ini paling banyak di jalankan oleh remaja dan pemuda, terutama kaum adam. Sebenarnya bisnis online bisa di jalankan oleh siapa saja, karena pada dasarnya bisnis online tidak memandang usia dan jenis kelamin. Latar belakang pendidikan juga tidak penting di dalam bisnis online, baik itu pernah sekolah maupun tidak bisa menjalankan bisnis yang satu ini. Ada banyak sekali jenis bisnis online yang bisa kita jalankan, salah satunya yang sangat populer ialah kegiatan blogging, dimana dari ngeblog ini kita bisa mendapatkan uang dari iklan yang tampil di blog kita.

Selain itu jual beli barang saat ini juga bisa di lakukan secara online, sehingga pangsa pasar semakin luas mulai dari sabang sampai merauke. Bagi anda yang saat ini berdagang tidak ada salahnya mencoba memasarkan produk secara online, barang yang mendukung di jual di internet sangat banyak, seperti barang elektronik, perabot rumah tangga, makanan kering, aksesoris, pakaian, sepatu dan masih banyak lagi. Jadi coba saja dari sekarang bisnis online ini, siapa tahu kesuksesan anda dari sini.

Namun jika anda sekarang sudah memulai pekerjaan, jangan langsung berhenti begitu saja dari pekerjaan. Mulai saja sebuah usaha atau bisnis yang bersifat sampingan yang mana anda bisa membagi waktu antara pekerjaan dan bisnis. Alangkah baiknya memulai bisnis sampingan yang bisa di jalankan kapan saja, mudah dan carilah yang menghasilkan. Nah, ketika usaha tersebut mulai potensial, anda bisa berhenti dari pekerjaan tersebut dan fokus mengembangkan usaha anda. Berikut ini penulis bagikan 7 contoh usaha menjanjikan tahun 2017 yang bisa anda coba, simak baik-baik dan usahakan membaca seluruhnya.

Itulah beberapa contoh usaha yang bisa anda jalankan di tahun ini, bukan berarti bisnis atau usaha lain yang tidak ada di atas tidak potensial, masih ada puluhan bahkan ratusan bisnis yang potensial di luar sana, ini hanya sebatas contoh saja. Cukup sekian semoga bermanfaat referensi Bisnis Yang Menguntungkan Tahun 2017.

Selamat Berbisnis!


baca juga: Bisnis itu Simple

Monday, April 10, 2017

4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah

4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah - HeloFranchise
Tips dan Trik Memperoleh Modal Usaha. Banyak orang yang ragu dan bingung untuk memulai usaha, sebab tak sedikit dari mereka yang kesulitan mencari modal usaha. Modal sendiri merupakan salah satu komponen terpenting ketika membuka sebuah usaha. Adapun modal yang dibutuhkan untuk bisnis biasanya terdiri atas 3 jenis, yakni modal kerja, modal operasional dan modal investasi awal. Berikut ini kami jelaskan beberapa cara memperoleh modal untuk usaha ketika memulai sebuah usaha yang Anda lakukan sendiri, di antaranya :
1. Menyisihkan Uang Simpanan Dengan Berhemat
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah - HeloFranchise
Trik Mengumpulkan Modal Usaha yang pertama adalah dari uang tabunganAnda. Sumber modal yang paling mudah didapatkan untuk memulai usaha yaitu langsung dari modal sendiri dengan uang tabungan yang Anda miliki. Selain mudah, memakai uang tabungan yang And miliki risikonya lebih minim sebab tak dibebani dengan biaya tambahan maupun bunga pinjaman.
Dengan begitu, bila usaha Anda masih belum memperoleh keuntungan yang besar atau belum juga balik modal, maka Anda pun tidak akan kebingungan mendapatkan cara membayar biaya tambahan layaknya biaya yang dibebankan saat meminjam uang. Adapun mengumpulkan modal usaha berdasarkan uang pribadi Anda sebenarnya cukup mudah. Anda bisa mengawalinya dengan menyisihkan sedikit pendapatan atau biaya hidup Anda. Lalu dimasukkan pada tabungan khusus yang nantinya digunakan untuk berbisnis.
2. Jual Aset Berharga Yang Tak Terpakai
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah - HeloFranchise
Supaya Anda bisa mewujudkan bisnis yang Anda inginkan, tentunya akan ada banyak pengorbanan yang harus di lakukan. Tak hanya dari pendapatan bulanan maupun biaya hidup Anda saja, melainkan Anda juga bisa menghasilkan modal usaha berdasarkan penjualan barang atau aset berharga yang Anda miliki yang sudah tidak begitu digunakan. Anda bisa melihat barang-barang atau peralatan di rumah, kemudian buat daftar peralatan yang Anda miliki.
Adapun misalnya, Anda memiliki barang-barang seperti gadget, televisi, motor, mesin cuci, sepatu, tas, perhiasan atau lain sebagainya. Nah, di antara barang-barang tersebut Anda harus mempertimbangkan mana barang yang sudah jarang terpakai dengan nilai jual yang tinggi. Anda bisa saja menjual gadget yang sudah lama dengan beberapa tas, sepatu yang masih terlihat pantas untuk dijual. Dengan tambahan modal tersebut, Anda bisa mulai merintis bisnis kecil-kecilan yang Anda inginkan.
3. Tak Ada Salahnya Manfaatkan Pegadaian
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah - HeloFranchise
Bila Anda masih belum rela untuk menjual barang atau aset berharga yang dimiliki, tak usah khawatir. Memang, untuk menjual aset atau barang pribadi bukanlah hal yang mudah apalagi jika barang tersebut hasil dari jerih payah Anda sendiri. Namun, Anda tak perlu khawatir sebab masih bisa menggadaikan atau menyimpan sementara aset tersebut pada lembaga Pegadaian. Selain itu, dengan menggadaikan aset berharga Anda tentu akan aman jika disimpan di Pegadaian.
Menggadaikan barang di Pegadaian bisa menjadi Trik Mengumpulkan Modal Usahayang tepat untuk Anda dengan proses cepat. Selain itu bunganya pun lebih kecil jika dibandingkan bunga pinjaman di bank. Anda dapat mengelola cashflow Anda sendiri agar bisa menebus aset berharga yang digadaikan. Selain itu, bila pada jangka waktu tertentu yang telah ditetapkan masih belum dapat membayarnya maka Anda pun bisa memperpanjangnya. Agar proses pencairan anggaran di pegadaian lebih cepat, maka Anda wajib mempersiapkan serta membawa kelengkapan bukti pembelian dan surat-surat dari kepemilikan barang yang hendak di gadaikan.
4. Melakukan Kerja Sama Dengan Rekan
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah
4 trik ampuh dapatkan modal dengan mudah - HeloFranchise
Jika memang ada kerabat atau rekan yang mempunyai visi yang sama untuk mendirikan usaha dalam bidang yang serupa, Anda pun bisa memanfaatkannya. Dengan menyamakan visi dalam berbisnis, Anda pun bisa bekerja sama dengan rekan Anda sehingga modal pun dapat ditanggung bersama. Tak hanya itu saja, ketika ada masalah dalam berbisnis pun bisa Anda pikul dengan bersama. Sehingga Anda tak akan merasa terbebani untuk mencari modal yang besar.
Meskipun kerja sama bisa memberikan kemudahan, namun bukan berarti Anda mengabaikan beberapa hal. Di awali dengan komunikasi antara Anda berdua, persamaan pendapat hingga perhitungan keuntungan bisnis. Anda bisa mempertimbangkan hal tersebut untuk mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan. Anda juga harus benar-benar mengenali siapa yang menjadi partner Anda saat ini. Tak hanya itu saja, Anda pun bisa mengetahui keahlian dari masing-masing agar jelas pembagian tugas antara Anda bersama rekan Anda tersebut.
Itulah sejumlah tips dan Trik Mengumpulkan Modal Usahapaling penting ketika memulai sebuah usaha !

Wednesday, April 5, 2017

5 Ide Bisnis Cerdas Untuk Anak Kuliah

5 Ide Bisnis Cerdas Untuk Anak Kuliah
5 Ide Bisnis Cerdas Untuk Anak Kuliah - HeloFranchise

Pada zaman sekarang berkerja merupakan suatu hal yang sudah menjadi kebutuhan sehari-hari. Kenapa bisa seperti itu? Karena dengan berkerja kita dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari jika kita lihat dari segi materi. Berbisnis adalah salah satu solusi bagi kita dalam menghadapi zaman sekarang dan masa depan sebab dengan berbisnis ini kita dapat menginvestasi kan bisnis kita sekarang untuk masa depan. Berbisnis pun tidak harus menunggu usia menua karena berbisnis pun bisa dikerjakan pada saat usia muda. Dan berikut 5 ide bisnis untuk usia muda khususnya ana kuliahan.
Ide Bisnis Membuka Les Privat
Bagi Anda yang masih memasuki tahap awal semester dalam mengikuti perkualiahan, maka akan mengatakan tidak ada waktu. Jadi sebaiknya, mulailah menjalankan bisnis dengan membuka les privat pada waktu tengah semester. Sebagai contoh, Anda dapat membuka les privat saat di semester tiga atau semester lima. Pada waktu itu, biasanya waktu luang Anda lebih terbuka dan dapat menyediakan waktu untuk membuka les privat. Aturlah waktu dan lakukan promosi baik secara offline maupun online.

Katakan pada teman-teman bahwa Anda membuka bisnis les privat. Sehingga jika teman Anda memiliki kerabat yag ingin les privat, dapat menghubungi Anda. Jika merasa membuka les privat sendiri sedikit sulit untuk segera mendapatkan siswa, maka Anda dapat bergabung dengan lembaga. Barulah ketika Anda sudah memperoleh target siswa, dapat melepas lembaga yang Anda ikuti dulu, dan mulai berjalan membuka les privat sendiri. Biasanya dengan membuka les privat sendiri, pemasukan Anda akan jauh lebih besar dibanding bersama lembaga les privat yang ada.
Ide Bisnis Desain Kaos
Jika Anda pintar dalam mendesain grafis dan memang kuliah dibidang tersebut, maka ini menguntungkan Anda. Sebab selagi Anda kuliah, juga dapat menjalankan bisnis. Ide bisnis yang dapat Anda pilih dengan mengandalkan bisang desain grafis adalah kaos. Kaos tentu saja sangat berkaitan dengan bisnis anak muda.

Cobalah untuk membuat beberapa desain kaos. Kemudian pasarkan kaos tersebut kepada teman-teman kuliah. Lihat bagaimana respon mereka. Jika ternyata tertaarik, maka Anda dapat mengembangkannya. Terlebih Anda juga dapat memberikan saran kepada teman angkatan untuk membuat kaos angkatan ataupun kaos kampus dengan ide desain grafis dari Anda. Hitung-hitung mengumpulkan keuntungan sedikit demi sedikit yang lama-lama akan menjadi bukit.
Ide Bisnis Camilan


Anak kuliah ternyata dapat pula menjalankan bisnis kuliner. Padahal waktu untuk belajar dapat dikatakan padat. Tentu saja Anda dapat menjalankan bisnis kuliner asalkan mengikuti ide bisnis satu ini. Yaitu, dengan menjajakan camilan kepada teman-teman kampus.

 Anda dapat membeli beberapa jenis camilan. Kemudian tata pada kemasan yang unik sehingga membuat konsumen tertarik untuk membeli camilan Anda. Tidak jarang anak kuliah terlebih anak kos akan sangat menyukai jajan camilan. Cobalah untuk membawa dua sampai tiga jenis camilan ke kampus.
Ide Bisnis Pulsa

Ide bisnis pulsa mungkin bagi Anda sudah umum dan juga sudah banyak dilakukan oleh anak kuliah. Namun tetap saja dapat menjadi ide bisnis anak kuliah yang perlu dicoba. Jika Anda merasa keuntungan menjual pulsa sedikit, memang benar. Namun ketika Anda memulai dengan deposit yang besar dan ternyata banyak teman Anda yang membeli pulsa, maka keuntungan besar akan mulai terlihat. Dan ini menjadi keuntungan Anda dengan memiliki pelanggan tetap. Tidak jarang anak kuliah bingung harus mencari penjual pulsa.

Tidak jarang pula ketika sedang praktikum atau sedang sibuk di kampus dan harus mengirim pesan ke seseorang, ternyata pulsa habis, mereka kebingungan untuk segera mencari penjual pulsa. Disinilah Anda berdiri sebagai penjual pulsa. Tidak perlu merasa canggung. Karena teman-teman kuliah Anda akan menganggap Anda sebagai penyelemat mereka ketika pulsa handphone limit atau habis.
Ide Bisnis Menulis Blog / Website


Untuk yang satu ini yang dibutuhkan hanya ketekunan dalam menulis dan komputer / laptop dengan koneksi internet tentunya, jika anda masih belum mempunyai komputer / laptop anda bisa ke warnet terdekat atau meminjam ke saudara atau teman. Menulis Blog disini maksudnya adalah anda bisa menulis artikel atau berita atau topik apa saja yang anda suka di situs atau blog milik anda secara konsisten, tanpa melakukan plagiat atau copy paste dan membangun sebuah situs/blog yang berkualitas dan dikunjungi banyak orang. Jika situs/blog anda sudah ramai dikunjungi banyak orang, maka anda dapat memonetisasinya dengan memasang iklan berbayar dan semacamnya.
Pilih salah satu atau jika Anda merasa dapat menjalankan kelima bisnis anak kuliah di atas, maka jalankan saja. Modal besar? Tentu saja tidak. Kelima ide bisnis di atas sama sekali tidak memerlukan modal yang besar. Sebaliknya, Anda akan memperoleh tambahan uang saku bulanan yang tidak terpikirkan sebelumnya dari keuntungan yang diperoleh.
Selain itu, anda juga bisa menjadi reseller dari berbagai macam produk barang untuk dapat dijual kembali, tentu saja anda harus menemukan produsen atau distributor yang dapat memberi harga murah atau lebih baik lagi membolehkan anda langsung men-jualkan barangnya ke konsumen.

Selamat Berbisnis!

Bisnis itu simple

Bisnis itu simple
Bisnis itu simple - Helo Frinchise

Gairah bisnis di Indonesia terus tumbuh, terutama di sektor UMKM atau bisnis yang menyasar segmen menengah bawah. Beberapa dari mereka ada yang berhasil mengembangkan bisnisnya hingga besar. Namun tidak sedikit juga yang bisnisnya rontok di tengah jalan karena tidak diterima pasar, atau pasarnya belum siap menerima produk bisnisnya. 
Tidak terlalu sulit untuk memulai bisnis. Bisnis itu sebetulnya simpel. Jika bisnis Anda ingin cepat diterima pasar maka mulailah dengan bisnis yang produknya bisa diterima pasar. Bila bisnis anda sasarannya kalangan menengah bawah, atau all segmen maka carilah pangsa pasar atau market base yang luas.
Contoh misalnya jika berbisnis bakso, ayam goreng, sate, soto atau nasi goreng yang semua orang suka. Marketnya juga jelas dan luas, dari kalangan bawah sampai atas, dari anak-anak hingga orang tua semua suka.  Alhasil sebagai pebisnis juga tidak perlu edukasi dan sosialisasi untuk mengenalkan produknya ke konsumen karena semua orang sudah mengenal jenis produknya. Sehingga tidak perlu effort yang sangat keras untuk masuk di pasar ini.
Tinggal bagaimana Anda mau berinovasi dan kreatif bila ingin dilihat berbeda oleh konsumen. Misalnya, membuat bakso dengan bentuk yang berbeda, dengan kuah yang lain dari biasanya. Atau dengan konsep gerai/booth atau promosi yang unik sehingga konsumen mau datang mencoba produknya.
Bisnis itu simple
Bisnis itu simple - Helo Frinchise
Selanjutnya, tanggung jawab Anda untuk menjaga pelangggan yang loyal kalau mereka sudah menyukai produk Anda. Bagaimana caranya mereka mau datang lagi ke tempat Anda. Itu persoalan service dan marketing. Karena produk Anda bukan produk yang asing, tapi sudah familiar dan tidak membuat orang bosan.
Jadi sekali lagi, jangan yang aneh-aneh dalam membuat bisnis kalau memang Anda belum mengenal sekali market yang ingin Anda bidik. Kecuali jika Anda ingin bermain di pasar premium atau masuk ke blue ocean. Itu lain soal, karena market ini memang terbatas dan membutuhkan produk dan jasa yang segmented yang tidak bisa dikonsumsi semua kalangan.
Misalnya, jika Anda ingin memulai bisnis masakan Meksiko atau Eropa. Anda akan susah jika membidik pasar menengah bawah, karena lidah mereka belum terbiasa dengan produk itu. Anda harus mengedukasi konsumen untuk menyukai produk Anda. Itu membutuhkan proses dan waktu yang tidak sebentar.
Terkadang, orang membuat bisnis itu suka idealis. Pengen kelihatan unik dan  tidak mau main di red ocean. Akhirnya tidak bisa bertahan lama karena pasarnya tidak menyukai, ia juga tidak mau mengedukasi konsumennya. Awalnya saja biasanya rame, selanjutnya orang jenuh dengan produk yang Anda jual karena bukan makanan sehari hari.  
Jadi saran saya bagi yang ingin memulai bisnis dari nol dan tidak punya pengalaman banyak di bidangnya, pertama, carilah bisnis yang simpel dengan produk yang sudah familiar serta market basenya luas. Kedua buat diferensiasi dengan kompetitor. Diferensiasi itu bisa dari produk, pelayanan maupun promosinya. Ketiga, jalankan bisnis tersebut dengan tekun dan semangat. Jangan mudah menyerah karena semua bisnis itu kadang naik dan kadang turun.

Selamat Berbisnis!

Selamat berbisnis!

Saturday, April 1, 2017

Apa sih Entreprener itu?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia entrepreneur didefinisikan :
"Sebagai orang yang pandai atau berbakat mengenali produk baru, menyusun cara baru dalam berproduksi, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, mengatur permodalan operasinya, serta memasarkannya."

Dan untuk mempelajari Entrepreneurship lebih mendalam, maka sebelum itu wajib hukumnya kita mengetahui dulu dong apa itu EntrepreneurEntrepreneur berasal dari 2 kata, yaitu bahasa Perancis “entre” dan “prendre”. Sebutan ini digunakan pertama kali pada abad ke-18. Sebutan ini untuk orang yang sebagai “perantara” atau beberapa pihak dalam proses perdagangan.

Jadi, Entrepreneur adalah orang yang melakukan aktivitas wirausaha dicirikan dengan pandai atau berbakat mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, memasarkannya, serta mengatur permodalan operasinya.




Apa sih Entreprener itu?
Apa sih Entreprener itu? - HeloFranchise
seorang entrepreneur harus memiliki kemampuan untuk berfikir kreatif serta imajinatif ketika ada sebuah peluang usaha dan bisnis baru.

namun disamping itu seorang entrepreneur harus dapat memberdayakan dirinya untuk kebaikan sekitarnya, bukan orang yang memanfaatkan sekitarnya untuk kepentingan dirinya

“An Entrepreneur is someone who specializes in taking judgmental decisions about the coordination of scare resources.”

Coba Anda perhatikan kembali arti entrepeneurship menurut Casson tersebut, dan berikut akan saya jelaskan dari kata-kata diatas:
1.    Someone; adalah seseorang, bukan suatu grup atau organisasi
2.    Who specialize; menjalankan fungsi keahlian bukan hanya untuk kepentingan diri sendiri namun bagi orang banyak.
3.    In taking judgmental decision; berani mengambil keputusan yang berbeda dengan orang lain kebanyakan, dalam situasi yang sama
4.    About the coordination; melakukan dan mengupayakan pemanfaatan berbagai sumber daya atau sumber daya yang terbatas untuk dijadikannya lebih bermanfaat dari sebelumnya
5.    Of scare resources; sumber daya langka yang dikoordinasikan tidak berdasarkan besar kecilnya perusahaan atau institusi yang dikelola. Entrepreneur yang menjalankan perusahaan besarpun tetap berupaya untuk meminimalkan pemakaian sumber daya.

Dan Untuk Kelebihan Menjadi seorang entrepreneur itu sendiri yaitu :



1.   Memiliki Kesempatan untuk mewujudkan cita-cita.
2.   Memiliki Kesempatan untuk menciptakan perubahan.
3.   Untuk mencapai potensi penuh Anda.
4.   Untuk menuai keuntungan yang mengesankan.
5.   Memberikan kontribusi kepada masyarakat dan mendapatkan pengakuan untuk usaha Anda.
6.   Dapat melakukan apa yang disukai dan dapat memanfaatkan hasilnya untuk kabaikan..

Selamat berbisnis!